"Mungkin saat ini tulisan yang ada di blog ini belum berkualitas,, salah satu faktor utamanya saya masih penulis amatiran.. hehehe, tapi suatu saat isi tulisan blog ini akan berisi tulisan2 yang berkualitas,, insyaaallah,, saya akan berusaha... mari kita buktikan "We will never know the real answer, before you try.”,,

Tahapan Model Pembelajaran Learning Cycle 7E

Tahapan Model Pembelajaran Learning Cycle 7E
       Menurut Eisenkraft (2003) tahapan-tahapan model pembelajaran Learning Cycle 7E dapat dijelaskan sebagai berikut:

a.      Elicit (Memperoleh/mendapatkan)
         Pada fase ini guru dapat mengetahui sampai dimana pengetahuan awal siswa terhadap pelajaran yang akan dipelajari dengan memberikan pertanyaan-pertanyaan yang merangsang pengetahuan awal siswa agar timbul respon dari pemikiran siswa serta menimbulkan kepenasaran tentang jawaban dari pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh guru. Guru menentukan pengetahuan sebelumnya: "Apa yang kamu ketahui tentang ….?". Fase ini memfokuskan agar siswa mengambil pengalaman yang ada yang dikaitkan dengan pengetahuan baru.
b.            Engage (melibatkan)
        Pada fase ini guru mencoba untuk memotivasi siswa dan membuat mereka terlibat dalam kegiatan pembelajaran. Fase ini dapat dilakukan dengan demonstrasi, diskusi, membaca, atau aktivitas lain yang digunakan untuk membuka pengetahuan siswa dan mengembangkan rasa keigintahuan siswa.
c.             Explore (menyelidiki)
       Pada fase ini adalah tentang menggunakan pengetahuan sebelumnya untuk bereksperimen dengan pengetahuan baru. Para guru memberikan bimbingan kepada pelajar serta membiarkan peserta didik mengeksplorasi pengetahuan baru dan memecahkan pertanyaan-pertanyaan sendiri. Pada fase ini siswa diberi kesempatan untuk mengamati data, merekam data, mengisolasi variabel, membuat grafik, menafsirkan hasil, mengembangkan hipotesis serta mengatur temuan mereka.
d.            Explain (menjelaskan)
        Pada fase ini, lebih banyak interaksi antara guru dan siswa. Siswa menjelaskan apa yang ia temukan dan hadapi dalam fase sebelumnya, dan menghasilkan konsep. Siswa menyimpulkan dan mengemukakan hasil dari temuannya pada fase explore. Sebagai contoh, siswa melakukan percobaan untuk mengeksplorasi beberapa fenomena, dan siswa mencoba untuk menjelaskan data yang telah didapatkannya.
e.             Elaborate (mengembangkan)
         Fase ini bertujuan untuk membawa siswa menerapkan simbol-simbol, definisi-defiisi, konsep-konsep, dan keterampilan-keterampilan pada permasalahan-permasalahan yang berkaitan dengan contoh dari pelajaran yang dipelajari.
f.              Extend (memperpanjang/memperluas)
         Pada fase ini bertujuan untuk berpikir, mencari, menemukan dan menjelaskan penerapan konsep yang telah dipelajari bahkan kegiatan ini dapat merangsang siswa untuk mencari hubungan konsep yang mereka pelajari dengan konsep lain yang sudah atau belum mereka pelajari.
g.            Evaluate (evaluasi)
   Pada fase ini guru melakukan penilaian formatif siswa dan menguji apakah siswa mencapai tujuan pembelajaran. Selain itu, guru juga mendapatkan masukan dari hasil siswa dan dapat mengubah strategi mengajar mereka pada pembelajaran berikutnya.              


Gambar Bagan Tahapan Learning Cycle 7E
 
          Lorsbach dan Eisenkraft mengemukakan (Alamsyah, 2009) tentang deskripsi pembelajaran Learning Cycle 7E seperti pada Tabel dibawah ini.


Tabel  Kegiatan Pembelajaran yang Dilakukan pada Tiap Fase dalam
                     Model Pembelajaran Learning Cycle 7E

Fase
7E
Kegiatan Guru
Kegiatan Siswa
Elicit
·      Memfokuskan siswa terhadap materi yang akan dipelajari
·      Mengajukan pertanyaan apersepsi kepada siswa dengan pertanyaan seperti “Apa yang kamu pikirkan?” atau “Apa yang kamu ketahui?” yang sesuai dengan permasalahan
·      Memfokuskan diri terhadap apa yang disampaikan oleh guru
·      Mengingat kembali materi yang telah dipelajari
·      Mengajukan pendapat jawaban berdasarkan pengetahuan sebelumnya atau pengalamannya dalam kehidupan sehari-hari
Engage
·      Mengajukan pertanyaan untuk menggali konsepsi awal siswa tentang materi yang akan dipelajari
·      Menyajikan demonstrasi atau bercerita tentang fenomena alam yang sering terjadi dalam kehidupan sehari-hari
·      Memberikan pertanyaan untuk memotivasi dan keingintahuan siswa
·      Menjawab pertanyaan yang diajukan guru
·      Memperhatikan guru ketika sedang menjelaskan atau mendemonstrasikan sebuah fenomena
·      Mencari dan berbagi informasi yang mendukung konsep yang akan dipelajari
·      Memberikan pendapat jawaban
Explore

·      Membagi siswa ke dalam beberapa kelompok.
·      Membagikan LKS kepada siswa dan menginformasikan petunjuk tentang tata cara pengisiannya
·      Mengamati dan membimbing kinerja siswa dalam melakukan praktikum
·      Membimbing dan mengarahkan siswa dalam melakukan diskusi kelompok
·      Siswa duduk berkelompok dan melakukan percobaan sesuai dengan langkah-langkah praktikum yang ada di LKS dengan arahan dan bimbingan dari guru
·      Mendapatkan LKS praktikum
·      Melakukan praktikum dan berdiskusi dengan teman sekelompok untuk membuat laporan dari hasil praktikum
Explain

·         Membimbing siswa dalam menyiapkan laporan (data dan kesimpulan) eksperimen
·         Menganjurkan siswa untuk menjelaskan laporan eksperimen dengan kata-kata mereka sendiri
·         Memfasilitasi siswa untuk melakukan presentasi laporan eksperimen
·         Mengarahkan siswa pada data dan petunjuk yang telah diperoleh dari pengalaman sebelumnya atau dari hasil eksperimen untuk mendapatkan kesimpulan
·         Melakukan presentasi dengan cara menjelaskan data yang diperoleh dari hasil eksperimen Mendengarkan penjelasan kelompok lain
·         Mengajukan pertanyaan dan sanggahan terhadap penjelasan kelompok lain


Elaborate
·         Mengajak siswa untuk menggunakan istilah umum
·         Menganjurkan siswa untuk menggunakan konsep yang telah mereka dapatkan
·         Memberikan penguatan terhadap konsep yang telah dipelajari
·         Menggunakan istilah umum dan pengetahuan yang baru
·         Menggunakan informasi sebelumnya yang didapat untuk bertanya, mengemukakan pendapat dan membuat keputusan
·         Membuat hubungan antara konsep yang telah dipelajari dengan kehidupan sehari-hari sebagai gambaran aplikasi konsep yang nyata
Extend

·         Memperlihatkan hubungan antara konsep yang dipelajari dengan konsep yang lain
·         Memberikan soal atau permasalahan dan mengarahkan siswa untuk menyelesaikan sebagai aplikasi konsep dari materi yang dipelajari
·         Melihat hubungan antara konsep yang dipelajari dengan konsep yang lain
·         Berfikir, mencari, menemukan dan menjelaskan contoh penerapan konsep yang telah dipelajari
·         Menerapkan pengetahuan yang baru untuk menyelesaikan soal-soal
Evaluate
·      Memberikan soal evaluasi, bisa berupa kuis
·      Mengerjakan soal evaluasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komponen dan Prinsip Kerja PLTU

Komponen dan Prinsip Kerja PLTU Pembakaran pulverized-coal dengan tangential burners yang dipasang pada empat sudut combustion ...

Adbox

@templatesyard